Raih Rekor Muri, CEO Indodax Jadi Orang Pertama Indonesia Bergelar S2 Ilmu Blockchain
Oscar Darmawan Ingin Jadi Dosen
Program Magister dalam bidang Blockchain and Digital Currency ini dirancang dengan menggabungkan bidang keuangan, manajemen, ilmu komputer, dan sistem informasi untuk diterapkan dalam blockchain.
Prestasi Oscar Darmawan dalam menyelesaikan program ini menunjukkan bukan hanya keunggulannya dalam aspek akademis, tetapi juga komitmennya untuk membangun ekosistem blockchain yang lebih kuat dan berkelanjutan di Indonesia.
Ia melihat banyaknya potensi dari blockchain yang dapat dikembangkan. Jadi, tidak hanya terbatas pada industri keuangan, melainkan blockchain juga dapat diterapkan secara luas dalam berbagai industri lainnya.
Oscar mengatakan, jika ada kesempatan dirinya berkeinginan untuk menjadi seorang dosen karena menjadi pengajar adalah salah satu dari impian besarnya.
"Dengan terjun ke dunia akademis, Saya dapat menyalurkan ilmu-ilmu terkait blockchain ke masyarakat luas. Saya akan terus berkomitmen memberikan edukasi dan akses yang lebih baik dalam berpartisipasi di lansekap aset kripto global, aman, dan bertanggung jawab. Saya yakin ini dapat mendorong kemajuan serta inovasi dalam ekosistem blockchain," tandasnya.
Tidak berhenti sampai tingkat pasca sarjana, Oscar Darmawan juga sedang melanjutkan studinya ke tingkat berikutnya, yakni tingkat doktor (S3). Dalam studinya kali ini, beliau juga fokus pada seputar penerapan teknologi blockchain.
BACA JUGA:
▶ Mengenal Pramaditya Wicaksono, Guru Besar Termuda UGM di Usia 35 Tahun
▶ Pemain Bali United Yabes Roni Raih Gelar Magister Olahraga di UNY
▶ Kisah Nabi Luth Tawarkan Tiga Putrinya Agar Tamunya tak Dimangsa Kaum Sodom
▶ Tak Punya Uang, Sukarno Lelang Peci Kesayangan untuk Bayar Zakat Fitrah
▶ Ngeyel, Soeharto Ogah Pakai Rompi Antipeluru Saat Kunjungi Bosnia pada 1995