Sejarah Panjang Jalan Tol di Indonesia, dari Jagorawi Hingga Tol Bima
13. Tol Terpeka singkatan dari Terbanggi Besar-Pematang Panggang-Kayu Agung. Tol sepanjang 189,2 Km ini masih menyandang predikat sebagai tol terpanjang dengan durasi pembangunan tercepat di Indonesia.
14. Tol Bakter singkatan dari Bakauheni-Terbanggi Besar. Tol sepanjang 140,94 Km ini masih menyandang predikat sebagai tol terpanjang kedua di Indonesia.
15. Tol MKTT, singkatan dari Medan-Kualanamu-Tebing Tinggi. Tol sepanjang 61,8 Km ini yang menghubungkan Medan, Tebing Tinggi, serta Bandar Udara Internasional Kualanamu.
.
.
16. Tol Warunda, singkatan dari Waru-Juanda. Tol sepanjang 12,8 Km ini menghubungkan Kota Surabaya dengan Bandara Internasional Juanda di Kabupaten Sidoarjo, Jawa Timur.
17. Tol Somar, singkatan dari Solo-Semarang. Tol sepanjang 72,64 Km ini menghubungkan wilayah Kota Semarang, Kabupaten Semarang, Kota Salatiga, Kabupaten Boyolali, Kabupaten Karanganyar, dan Kota Surakarta.
18. Tol Gempas, singkatan dari Gempol-Pasuruan. Tol sepanjang 34,15 Km ini menghubungkan wilayah Gempol dengan Kabupaten Pasuruan.
19. Tol Balsam, singkatan dari Balikpapan-Samarinda. Tol sepanjang 97,3 Km ini merupakan jalan tol pertama di Pulau Kalimantan. Balikpapan- Samarinda bisa ditempu dengan waktu 1,5 jam dari yang semula tiga jam.
20. Tol Bima, singkatan dari Manado-Bitung. Tol sepanjang 39,8 Km ini menjadi tol terpanjang di Sulawesi.
BACA JUGA:
10 Film Netflix Paling Banyak Ditonton, Mana Favoritmu?
Inilah Bacaan Dzikir Pagi Lengkap, Yuk Amalkan
Dari Pejuang Hingga Jadi Bandit, Siapa Kusni Kasdut yang Dieksekusi Mati pada 1980?