Head to Head Indonesia Vs China: Timnas Cuma Menang 3 Kali dari 17 Pertemuan, Ini Jejaknya
Timnas berpeluang menang
Meski bermain di kandang China, Timnas Indonesia berpeluang bisa membawa pulang tiga poin. Anak asuh Shin Tae-yong punya modal percaya diri karena tidak terkalahkan dari tiga laga sebelumnya.
Jay Idzes dan kawan-kawan meraih tiga hasil imbang, melawan Arab Saudi 1-1, Australia 0-0, dan Bahrain 2-2. Selain itu, Timnas Indonesia memiliki skuad yang lebih mumpuni untuk meraih kemenangan.
Sementara itu, pada laga sebelumnya Cina menelan tiga kekalahan telak, dari Jepang 7-0, Arab Saudi 2-1, dan Australia 3-1. Saat ini Indonesia menempati peringkat lima klasemen sementara Grup C Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia dengan raihan tiga poin. China berada di dasar klasemen tanpa poin dari tiga laga yang sudah dimainkan.
Klasemen sementara Grup C putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia:
1. Jepang - 9 poin
2. Australia - 4 poin
3. Arab Saudi - 4 poin
4. Bahrain - 4 poin
5. Indonesia - 3 poin
6. China - 0 poin
BACA JUGA: Ramai Meme 90 Tambah 6 Sama dengan 99, Salahnya di Mana?
Editor: Emhade Dahlan