Tidak Pede karena Bau Badan? Coba Hilangkan dengan Ramuan Tanaman Ini
Ramuan Tanaman yang Bisa Menghilangkan Bau Badan
4. Kecombrang
Bunga kecombrang (Nicolaia speciosa) mengandung sapomin, flavonoida, dan polifenol yang dapat menghilangkan bau badan. Untuk menghilangkan bau badan, bunga kecombrang bisa dimakan sebagai teman makan nasi.
BACA JUGA: Rekomendasi Stiker Gifs Estetis untuk Instagram Story Kamu
.
Kecombrang juga dapat dimanfaatkan dengan cara memasak daun mudanya. Di daerah tertentu kecombrang biasa dimasak sebagai sayur lodeh.
5. Jeruk purut dan kencur
Kulit jeruk purut (Citrus bystrix) mengandung minyak asiri yang berbau harum. Jeruk purut bisa menghilangkan bau badan dengan cara meminum sari campuran kulit jeruk purut dengan sebatang kencur yang dihaluskan bersama-sama dengan air secukupnya.
6. Jeruk nipis dan kapur sirih
Air jeruk nipis (Citrus aurantifolia) dicampur dengan sedikit kapur sirih lalu digosokkan ke bagian tertentu seperti ketiak dipercaya mampu mengusir bau badan yang tidak sedap.
7. Jahe
Jahe segar (Zingiber officinale) dapat menghilangkan bau badan dan mendekatkannya kepada aura spiritual. Wedang jahe jika dikonsumsi secara teratur bisa jadi sangat membantu mengatasi masalah bau badan.
8. Mentimun
Mentimun juga bisa menghilangkan bau badan. Caranya adalah satu buah mentimun muda (Cucumis sativus) dikupas kulitnya lalu digosokkan ke bagian badan yang berbau hingga berulang tiap habis mandi.
9. Cengkih
Beberapa kuntum bunga cengkih (Eugenia aromatica) bisa menghilangkan bau badan dengan cara direndam sehingga mengembang kemudian airnya diminum. Air rebusan beberapa kuntum cengkih yang dicampur gula merah juga dapat menjadi minuman segar dan menghangatkan di kala hujan.
BACA JUGA:
▶ Benarkah Sunan Ampel, Sunan Kalijaga, Sunan Muria, dan Sunan Gunung Jati Keturunan Tionghoa?
▶ 8 Amalan Sunnah di Hari Jumat, Jika Dikerjakan Mendapat Pahala
▶ On This Day: 11 Juli 1995 Genosida Muslim di Srebrenica, Ribuan Pria Dibantai dan Wanita Diperkosa
▶ Resep Herbal Prof Hembing: Kunyit dan Bunga Mawar Atasi Tidur Mendengkur
▶ Kocak, Pak AR Fachruddin Lulus Bikin SIM Meski Motor Dituntun Saat Praktik