Home > Tips

Rajin Gosok Gigi, tapi Gigi masih Berlubang, Mungkin Ini Penyebabnya

Waktu terbaik menggosok gigi adalah setelah makan dan sebelum tidur.
Siswa dan siswi Sekolah Dasar sedang belajar menggosok gigi. Rajin Gosok Gigi, tapi Gigi masih Berlubang, Mungkin Ini Penyebabnya. Foto: Republika TV/Surya Dinata
Siswa dan siswi Sekolah Dasar sedang belajar menggosok gigi. Rajin Gosok Gigi, tapi Gigi masih Berlubang, Mungkin Ini Penyebabnya. Foto: Republika TV/Surya Dinata

MAGENTA -- Gigi merupakan pintu gerbang dari sistem pencernaan. Gigi memiliki fungsi yang sangat vital dalam kehidupan sehari-hari.

Selain untuk mengunyah dan mencerna makanan, gigi juga mempunyai peran penting dalam kesehatan tubuh. Gigi yang sehat akan berfungsi dengan baik dan mengoptimalisasi proses pencernaan secara keseluruhan.

BACA JUGA: Cerita Gubernur Ali Sadikin Naik Haji dan Sholat di Dalam Ka'bah

.

Menggosok gigi dengan baik dan benar menjadi salah satu cara merawat gigi agar tetap sehat. Menurut Lucia Priandarini dalam bukunya 1001 Tips Sehat, waktu terbaik menggosok gigi adalah setelah makan dan sebelum tidur.

Menggosok gigi setelah makan bertujuan mengangkat sisa-sisa makanan yang menempel pada gigi dan gusi. Sedangkan, pada waktu sebelum tidur berguna menahan perkembangbiakan bakteri dalam mulut.

Cara Menggosok Gigi yang Benar

1. Gosok gigi searah, dari atas ke bawah untuk gigi atas, dan dari bawah ke atas untuk gigi bawah.

2. Dapat dilakukan gerakan memutar untuk menghindari terlukanya gusi akibat gerakan searah yang terlalu keras. Gosok perlahan seluruh permukaan gigi, dari bagian dalam, tengah dan luar.

3. Bersihkan juga langit-langit, dinding mulut, dan permukaan lidah.

4. Gunakan air yang bersih untuk menggosok gigi. Untuk anak yang baru belajar berkumur, sediakan air matang.

5. Jangan berkumur terlalu banyak agar masih tersisa flouride untuk menjaga kekuatan gigi.

Sudah Rajin Gosok Gigi, tetapi Masih Berlubang, Mengapa?

1. Cara menyikatnya salah, seperti tidak menggosok bagian dalam

2. Terburu-buru saat menyikat sehingga banyak kotoran yang bertumpuk dan membuat gigi berlubang.

3. Waktu menyikat gigi tidak tepat. Misalnya saat mandi pagi, sebelum makan. Tapi, sesudah makan pagi, tidak gosok gigi lagi.

BACA JUGA: Kamu Perlu Tahu, Istilah dalam Dunia Lari

Cara memilih sikat gigi yang nyaman...

× Image