Apeksi Tolak Penghapusan Tenaga Honorer
MAGENTA -- Ketua Asosiasi Pemerintah Kota Seluruh Indonesia (Apeksi) Bima Arya Sugiarto mengatakan masalah tenaga honorer menjadi perhatian pemerintah pusat. Terlebih, menurutnya, ini tahun politik sehingga jangan sampai penyelesaian masalah tersebut malah tidak fokus.
"Jangan sampai yang sekarang ditunggu-tunggu malah nggak jelas. Jangan sampai nggak diakselerasi. Padahal presiden kan jelas (menyelesaikan honorer)," kata Bima Bima yang juga Wali Kota Bogor saat menghadiri pembukaan Rakorkomwil Apeksi di The Royale Krakatau Hotel Cilegon, Ahad (7/5/2023).
Saat ditanya apakah Apeksi menolak rencana pemerintah pusat soal penghapusan honorer? Bima Arya menjawab "Ya kira-kira seperti itu (menolak)," ucapnya.
.
.
Sebenarnya, Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (MenPAN-RB) sudah merepons agar jangan sampai ada pemberhentian honorer. "Hanya saja, formulasinya yang belum selesai. Akan seperti apa," ujarnya.
Bima mengatakan Rakorkomwil III Apeksi di Kota Cilegon adalah strategis sebab wali kota yang tergabung di wilayah III merupakan yang terbesar di Indonesia sehingga diharapkan aspirasinya bisa didengar.
BACA JUGA: Pemkot Cilegon Gelar Jajanan dan Ribuan Porsi Rabeg Gratis, Catat Tanggalnya
"Komwil III ini yang terbesar di Indonesia. Apalagi para wali kotanya juga punya kepedulian yang besar, penduduk besar, ASN besar," katanya.
Rakorkomwil Apeksi Dihadiri 17 Wali Kota
Wali Kota Cilegon Helldy Agistian memastikan, akan ada 17 wali kota yang hadir pada Rakorkomwil Apeksi. "Sisanya akan diwakilkan untuk bisa hadir," katanya.
Helldy memastikan semua daerah yang hadir bisa menikmati kuliner dan sajian khas Cilegon. Rencananya pada hari kedua (Senin, 8/5/2023), ia akan menjamu para tamu dengan hidangan rabeg khas Cilegon.
"Akan ada 2.400 menu rabeg yang kami siapkan. Ini juga akan dicatatkan dalam rekor MURI. Kami harap dukungan dari seluruh masyarakat Kota Cilegon agar makanan khas Cilegon ini semakin dikenal," ujanya. (MHD)
BACA JUGA:
Dapat Tambahan 8.000 Kuota Haji, Kemenag Tunggu Surat Resmi Arab Saudi
Ketika Sunan Gunung Jati Diminta Menebak Perempuan Hamil oleh Kaisar China
On This Day: 8 Mei 1993, Jasad Marsinah Ditemukan Setelah Dibunuh dengan Keji
Doa Sebelum Sholat, Agar Terbebas dari Gangguan Setan
Cara Download Instagram Story dengan Musik tanpa Aplikasi, Mudah Kok