Menghangatkan Hati, Penjaga Payungi Gadis Cilik Saat Sholat di Masjidil Haram
MAGENTA -- Sebuah foto yang beredar di media sosial menghangatkan hati jutaan orang di media sosial. Foto tersebut menunjukkan tindakan seorang penjaga keamanan terhadap seorang gadis cilik di Masjidil Haram di Makkah.
Dilansir di Gulf Today, Jumat (18/3/2022), seorang petugas keamanan yang melihat seorang gadis kecil sholat di area tawaf. Saat itu, cuaca tampak terik.
Petugas tersebut berusaha menaungi gadis tersebut dengan payung agar ia terhindar dari sengatan sinar matahari. Dia berdiri agak jauh, tetapi bayangan payung menaungi gadis tersebut.
Gadis itu terlihat menyapa sang petugas usai menyelesaikan sholatnya. Tidak diketaui identitas gadis tersebut. Namun, warganet memuji tindakan terpuji petugas keamanan tersebut. Mereka meminta otoritas memberi penghargaan atas tindakannya.
Pemerintah Arab Saudi kini menegaskan tidak ada batasan usia bagi anak-anak yang ingin menemani keluarga mereka untuk melakukan sholat di dua masjid suci. Informasi ini disampaikan Asisten Wakil Menteri Haji untuk Layanan Peziarah dan Umrah Hisham Bin Abdel Moneim Saeed belum lama ini.
Dengan tujuan mengatur jamaah sesuai daya serap yang ada, Kementerian tetap membatasi usia minimum untuk mengeluarkan izin melakukan umroh dan shalat di Al-Rawdah Sharifa. Untuk kegiatan di atas, otoritas membatasi hanya untuk anak-anak berusia lima tahun ke atas.
"Jamaah yang ingin melakukan umroh dapat mengajukan izin melalui aplikasi Eatamarna dan Tawakkalna. Kedua aplikasi tersebut diperlukan untuk memfasilitasi proses organisasi dan mengetahui sejauh mana kapasitas masjid, selain meningkatkan pengalaman digital jamaah," kata Saeed, dikutip di Saudi Gazette, Senin (14/3/2022).