Home > Gaya Hidup

Khasiat Lengkuas Sebagai Obat Rematik, Gatal, dan Panu serta Cara Meraciknya

Lengkuas atau laos juga berkhasiat sebagai antijamur dan antibakteri, membersihkan darah, dan menambah nafsu makan.

Cara Meracik Lengkuas Sebagai Obat

 Ilustrasi lengkuas. Khasiat Lengkuas Sebagai Obat Rematik, Gatal, dan Panu serta Cara Meraciknya. Foto: Dok. Republika
Ilustrasi lengkuas. Khasiat Lengkuas Sebagai Obat Rematik, Gatal, dan Panu serta Cara Meraciknya. Foto: Dok. Republika

4. Menghilangkan panu

Siapkan 1 rimpang lengkuas dan kapur sirih secukupnya. Tumbuk kedua bahan hingga halus. Gosokkan ramuan tersebut pada bagian kulit yang terkena panu setiap pagi dan sore.

Atau dengan ramuan sebagai berikut.

.

.

Sediakan rimpang lengkuas dan spirtus secukupnya. Potong rimpang lengkuas menjadi bagian yang lebih kecil. Gosokkan potongan-potongan lengkuas tersebut pada bagian yang terkena panu, kemudian olesi dengan spirtus.

5. Mengobati gatal-gatal akibat jamur

Sediakan rimpang lengkuas segar sebanyak 1 jari, potong miring. Campuri dengan kapur sirih secukupnya. Tumbuk kedua bahan hingga halus. Tempelkan dan gosok bagian kulit yang gatal sebanyak 2 kali sehari, tiap pagi dan sore.

6. Meredakan sakit kepala dan nyeri dada

Gunakan lengkuas sebagai bumbu dapur. Campurkan dalam bahan masakan yang dikonsumsi sehari-hari.

7. Memperlancar air kencing

Iris-iris rimpang lengkuas menjadi bagian yang lebih kecil. Rendam dalam alkohol selama 15 menit. Gunakan untuk menggosok bagian bawah perut, tepat di atas tulang kemaluan, serta bagian punggung bawah.

BACA JUGA:

Manfaat Terapi Bekam di Berbagai Titik Tubuh

Kemenag Buka Seleksi Gelar Beasiswa Indonesia Bangkit 2023, Yuk Daftar!

Daun Kumis Kucing untuk Obat Kencing Batu, Infeksi Saluran Kemih, dan Keputihan

Cerita Gubernur Ali Sadikin Tampar Sopir Truk Ugal-ugalan dan Digaji Rp 9.500

Cara Mengobati Sihir Cinta Guna-Guna Istri pada Suami, Baca Ayat Alquran Ini

Kamu Perlu Tahu, Istilah dalam Dunia Lari

× Image