Home > Gaya Hidup

Miliki Banyak Khasiat Penyembuhan, Alquran Gambarkan Rimpang Ini Minuman Surga

Jahe telah terbukti berkhasiat menyembuhkan berbagai jenis penyakit.
Jahe. Foto: Pixabay
Jahe. Foto: Pixabay

MAGENTA -- Zanjabil atau jahe merupakan tumbuhan yang berasal dari akar-akaran yang menyusup dalam tanah. Ia bukan pohon.

Diantara zanjabil itu ada yang berasal dari Afrika dan Cina. Dan itulah zanjabil yang paling baik.

Orang Arab sangat menyukai zanjabil di dalam minuman, karena menimbulkan rasa pedas pada lidah apabila dicampurkan pada minuman. Oleh karena itu, di dalam Alquran jahe digambarkan sebagai minuman yang disuguhkan untuk para penghuni surga, sebagaimana firman Allah:

وَيُسْقَوْنَ فِيهَا كَأْسًا كَانَ مِزَاجُهَا زَنْجَبِيلًا .

"Di dalam surga itu mereka diberi minum segelas (minuman) yang campurannya adalah jahe". (Q.S. al- Insan: 17)

Hal ini sangatlah pantas jika Allah memberikan gambaran bahwa jahe adalah minuman di surga, sebab pada zaman dahulu orang Arab suka sekali meminum minuman yang dicampurkan jahe yang dimasak lebih dahulu dan diminum sedang panas-panas, terutama jadi minuman di musim dingin.

Orang Arab biasa mengungkapkan kesenangannya terhadap minuman dari jahe ke dalam sebuah syair:

كَأَنَّ القُرُنْفُلَ وَ الزَّنْجَبِيلَ # بَاتًا بِفِيْهَا وَ أَرْيَا مَشُورًا

"Seakan cengkeh dan jahe ada di mulutnya, keduanya bagai madu yang tersimpan".

BACA JUGA: Mengapa Kebakaran Dahsyat di Los Angeles Nyaris Mustahil Dipadamkan?

× Image