Home > Gaya Hidup

Resep Herbal Prof Hembing: Mengobati Jerawat dengan Temulawak dan Kunyit

Jerawat terjadi karena pori kulit tersumbat oleh kotoran, debu, minyak, atau sel kulit mati.
Jerawat (ilustrasi). Resep Herbal Prof Hembing: Mengobati Jerawat dengan Temulawak dan Kunyit. Foto: Freepik
Jerawat (ilustrasi). Resep Herbal Prof Hembing: Mengobati Jerawat dengan Temulawak dan Kunyit. Foto: Freepik

MAGENTA -- Jerawat atau acne vulgaris adalah masalah kulit yang terjadi ketika pori-pori kulit (folikel rambut) tersumbat oleh kotoran, debu, minyak, atau sel kulit mati.

Jerawat dapat dialami oleh siapa saja, tetapi umumnya pertama kali muncul di masa pubertas, yaitu usia 10-18 tahun. Jerawat sering muncul di wajah, leher, punggung, atau dada.

Untuk mengobati jerawat kamu bisa mencoba resep herbal ramuan Prof H. M. Hembing Wijayakusuma yang ditulis dalam bukunya Prof Hembing Pemenang The Star of Asia: Pertama di Asia Ketiga di Dunia yang ditulis oleh Siti Nafsiah terbitan Prestasi.

.

.

Prof H. M. Hembing Wijayakusuma adalah pakar akupunktur dan pengobatan tradisional dengan ramuan tumbuhan. Ia sangat dikenal karena memiliki acara TV sendiri pada 1994 hingga awal 2000.Berikut resepnya.

BACA JUGA: 9 Resep Herbal Prof Hembing untuk Mengobati Rematik, Pegal Linu, dan Sakit Pinggang

Resep Herbal Mengobati Jerawat dengan Temulawak dan Kunyit

• Siapkan 10 gram temulawak, 10 gram kunyit. Semua bahan direbus dengan 400 cc air hingga tersisa 200 cc, lalu airnya disaring dan digunakan untuk memblender 1 buah jambu biji/jambu klutuk yang telah matang. Setelah itu diaduk, lalu diminum.

• Siapkan 75 gram jali (direndam dahulu) dimasak menjadi bubur, kemudian dimakan. Lakukan setiap hari.

• Siapkan 30 gram sambiloto segar direbus dengan 600 cc air hingga tersisa 300 cc, lalu airnya diminum hangat-hangat.

BACA JUGA: Resep Herbal Prof Hembing: Mengobati Telinga Berdenging dengan Jamur Kuping

• Daun lidah buaya secukupnya yang sudah dikupas kulitnya dan bagian dalamnya dijus, daun sirih dan sambiloto kering secukupnya direbus dengan air secukupnya hingga air tinggal setengahnya.

Setelah itu, disaring dan didinginkan di lemari es. Ambil air rebusan tersebut untuk membersihkan muka dan ambil sebagian lalu dicampur dengan bedak beras dingin, lalu aduk dan gunakan sebagai masker ke wajah. Diamkan hingga kering, lalu bilas hingga bersih.

Selamat mencoba! (MHD)

BACA JUGA:

Orang Betawi Sakit Obatnya Cuma Dedaunan: Resep Ramuan Tradisional, dari Borok Hingga Keremian

Bacaan Niat Sholat 5 Waktu Lengkap dengan Latin dan Arti

Tata Cara Sholat Fardhu Lengkap, Muslim Wajib Tahu

Lima Rekomendasi Channel Youtube untuk Olahraga di Rumah, Psst... Ramah untuk Pemula Kok

Kamu Perlu Tahu, Istilah dalam Dunia Lari

× Image